Jangan Pernah Turunkan Masker Hingga ke Dagu
Di tengah munculnya klaim Covid-19 dapat menular lewat udara alias airborne, pemerintah mengingatkan kembali perihal pentingnya menggunakan masker dengan benar.
Namun sangat disayangkan, masih ada yang keliru saat menggunakan masker. Contohnya, kebiasaan menurunkan masker hingga ke dagu karena merasa pengap. Padahal kebiasaan ini bisa meningkatkan risiko untuk tertular Covid-19.
Anggota tim komunikasi Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, dr Reisa Broto Asmoro, mengatakan bahwa penggunaan masker yang benar dapat mengurangi risiko untuk tertular Covid-19 hingga lebih dari 50 persen.
"Efektivitas mengenakan masker dengan baik dan benar dapat menekan peluang penularan lebih dari 50 persen," ungkap dr Reisa.
Dokter spesialis anestesiologi dan dosen di Yale School of Medicine, Shan Soe-Lin, mengatakan bahwa seseorang butuh waktu untuk membiasakan diri dalam menggunakan masker. Tetapi, ini tidak menjadi alasan untuk menurunkan masker ke dagu, karena risiko terpapar Covid-19 akan semakin besar.
"Jika kamu merasa sedikit pengap, kamu mungkin sudah menggunakan maskernya dengan benar," ungkap Shan Soe-Lin. "Kamu tidak boleh menarik atau menurunkan masker ke dagu. Jika kamu merasa kesulitan mengenakan masker, biarkan saja," lanjut Soe-Lin, yang dikutip dari New York Times.
PT. Visi Sejahtera Medika sebagai distributor alat kesehatan menyediakan masker medis maupun masker N95 yang akan melindungi Anda dari virus yang menyebar melalui percikan air liur maupun yang ditularkan lewat udara.
Untuk pemesanan masker pada PT. Visi Sejahtera Medika bisa langsung hubungi ke nomor 0812-2682-6502.